pnpm CLI
Perbedaan dengan npm
Tidak seperti npm, pnpm memvalidasi semua opsi. Kita ambil contoh, pnpm install --target_arch x64
akan gagal karena --target_arch
bukan opsi yang valid untuk pnpm install
.
Bagaimana pun, beberapa dependensi mungkin menggunakan variabel lingkungan npm_config_
, yang mana diambil dari opsi CLI. Dalam hal ini, Anda memiliki opsi berikut:
- mengatur variabel env secara eksplisit:
npm_config_target_arch=x64 pnpm install
- memaksa opsi yang tidak diketahui dengan
--config.
:pnpm install --config.target_arch=x64
Opsi
-C <path>, --dir <path>
Jalankan seolah-olah pnpm dimulai pada <path>
alih-alih direktori kerja saat ini.
-w, --workspace-root
Jalankan seolah-olah pnpm dimulai pada alih-alih direktori kerja saat ini.
Perintah
Untuk informasi lebih lanjut, lihat dokumentasi satuan untuk setiap perintah CLI. Berikut adalah daftar persamaan npm yang berguna untuk membantu Anda memulai:
perintah npm | persamaan pnpm |
---|---|
npm install | pnpm install |
npm i <pkg> | [pnpm add <pkg> ] |
npm run <cmd> | [pnpm <cmd> ] |
Ketika perintah yang tidak diketahui digunakan, pnpm akan mencari skrip dengan nama yang diberikan, jadi pnpm run lint
sama dengan pnpm lint
. Jika tidak ada skrip dengan nama yang ditentukan, maka pnpm akan menjalankan perintah sebagai skrip shell, sehingga Anda dapat melakukan hal-hal seperti pnpm eslint
(lihat pnpm exec).